Berita / Kemahasiswaan

Adakan Makrab, USB STAIN Madina, Sambut Generasi Baru

JULI AHMAD, M.Pd.I (Koord. Humas) - 07 Desember 2023


Unit Seni Budaya (USB) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAINl) Mandailing Natal (Madina) telah mengadakan kegiatan “Malam Keakraban” atau ‘Makrab’ pada Sabtu, (25/11/2023) di Aula Gedung Baru STAIN Mandailing Natal.

Kegiatan ini merupakan rangkaian terakhir dari SABAR ( Seleksi Anggota Baru) pada bulan Agustus lalu untuk UKM USB bagi Mahasiswa baru, tak hanya itu mahasiswa semester III dan V juga mewarnai generasi ke -5 USB STAIN Madina. Acara ini bertujuan untuk mengakrabkan hubungan antara anggota baru, anggota lama, dosen pembina hingga alumni yang terhimpun dalam USB.

Kegiatan Makrab memang didesain untuk terwujudnya silaturahmi yang lebih baik antar mahasiswa yang sudah dinobatkan sebagai anggota.

Dalam kesempatan tersebut, dosen pembina yakni Harina Oktarina Hasibuan,M.Pd dan Sartika Dewi Harahap,M.Hum menyampaikan tentang kekuatan USB ada pada anggota. “Kreativitas perlu diasah, seni adalah jiwa. Mari sama-sama kita bangkitkan minat yang terpendam menjadi sebuah karya,” ungkap dosen pembina.

 

Adapun dalam makrab ini, ada berbagai kegiatan yang dilakukan, diantaranya sharing pengalaman antar sesama anggota, sharing bersama pembina dan alumni, makan bersama, dan serangkaian games keakraban. Games didominasi oleh games akademik yang membangun banyak pengetahuan untuk anggota baru.

Selama acara berlangsung ditampilkan pula penampilan dari tiap divisi untuk menambah semangat anggota lama dan baru. Divisi Tari dengan pembina Dina Syarifah, M.Pd. menampilkan tarian kreasi daerah Mandailing Natal. Divisi Teater dengan Pembina Ayu Meita.P. Siregar, M. Pd. juga menampilkan drama singkat tentang lahirnya Tetaer di STAIN Madina di tiap prosesnya.

Begitu pula divisi Paduan Suara dengan Pembina Wahyu Fitrina, M.Pd. Tampilan yang mengusung kebersamaan, harmonisasi suara dan kekompakan sangat terlihat sepert ditampilan mereka. Terakhir divisi music dan vocal yang dibina oleh Hanifa Oktarina, M.Pd. dan Sartika Dewi Harahap, M.Pd. Tampilan lihai memainkan alat music, bernyanyi solo, duo dan trio. Anggota USB membawakan lagu nasional dengan berbagai aliran music.

Acara yang mengusung thema: “Menjalin Kebersamaan, kekuatan dan menumbuhkan cinta untuk berkreasi bersama” diharapkan nantinya kan menjadi pemantik bagi semua anggota baru untuk terus mengembangkan bakat seni di USB STAIN Madina.

Acara juga ditutup dengan diskusi persiapan acara Diesnatalis Hari Lahir USB yang ke-4 di akhir Desember nanti. USB STAIN Madina- “kreatifitas tanpa batas”.

Ayo Semangat. STAIN menuju IAIN. (Tim Humas)

Share To :